hai... blogger | Members area : Register | Sign in

ingin blog anda dapat iklan KLIK GAMBAR DIBAWAH INI !!!

Online Job for All. Work from home computer.

fungi


1 Definisi Fungi
 
Fungi merupakan mikroorganisme yang tidak memiliki klorofil danhidup secara heterotrof dengan menguraikan bahan-bahan organik yangada dilingkungannya dan menyerapnya untuk mendapatkan nutrient.Seperti yang telah diketahui bahwa fungi dikelompokkan menjadi 2 yaitukapang dan khamir,
 Kapang merupakan fungi yang bersifat multiselulerdan menghasilkan miselium. Sedangkan khamir merupakan fungi yangbersifat uniseluler dan tidak menghasilkan miselium. Selain itu, terdapatpula kelompok fungi yang merupakan fungi semu yaitu fungi yangmenghasilkan miselium semu.Fungi memiliki bermacam-macam bentuk organisme yang terdapatdimana-mana di bumi, baik di daerah tropik, subtropik, di kutub utara,maupun antarika. Fungi juga ditemukan di darat, di perairaian tawar, dilaut, di mangrove, di bawah permukaan tanah, di kedalaman laut,dipengunungan, maupun di udara.Fungi memperbanyak diri secara seksualdanaseksual.

Perbanyakan seksual dengan cara : duahifadari jamur berbeda melebur lalumembentuk zigot lalu zigot tumbuh menjadi tubuh buah, sedangkanperbanyakan aseksual dengan cara membentuk spora,bertunas ataufragmentasi hifa. Jamur memiliki kotak spora yang disebut sporangium.Di dalam sporangium terdapat spora. Contoh jamur yang membentuk spora adalah Rhizopus. Contoh jamur yang membentuk tunas adalahSaccharomyces. Hifa jamur dapat terpurus dan setiap fragmen dapattumbuh menjadi tubuh buah.




2.2 karakteristik jamur

a.       Morfologi

Fungi tingkat tinggi maupun tingkat rendah mempunyai ciri yangkhas, yakni berupa benang tunggal atau bercabang- cabang yang disebuthifa. Kumpulan dari hifa-hifa akan membentuk miselium. Fungimerupakan organisme eukariotik yang mempunyai cirri-ciri sebagaiberikut :

1.      Mempunyai spora,
2.      Memproduksi spora,
3.      Tidak mempunyai klorpfil sehingga tidak berfotosintesis,
4.       Dapat berkembang biak secara seksual dan aseksual,(
5.       Tubuh berfilamen dan dinding sel mengandung kitin, glukanselulosa, dan manna.Fungi dibedakan menjadi dua golongan yakni : kapang dankhamir. Kapang merupakan fungi berfilamen atau mempunyai miselium,sedangkan Khamir merupakan fungi bersel tunggal dan tak berfilamen.Fungi merupakan organisme menyerupai tanaman, tetapi mempunyaibeberapa perbedaan, yakni :


1.      Tidak mempunyai klorofil
2.      Mempunyai dinding sel dengan komposisi yang berbeda
3.      Berkembang biak dengan spora
4.      Tidak mempunyi batang, cabang, akar, dan daun
5.      Tidak mempunyai system vaskuler seperti pada tanaman


Bersifat multiseluler tidak mempunyai pembagian fungsimasing-masing bagian seperti pada tanamanFungi ada yang bersifat parasit dan saprofit. Parasit apabila dalammemenuhi kebutuhan makannya dengan mengambil dari benda hidupyang ditumpanginya, sedanghan saprofit apabila memperoleh makanandari benda mati dan tidak merugikan benda itu sendiri. Fungi dapatmensintesis protein dengan mengambik sumber karbon dari karbohidrat,sumber nitrogen dari bahan organic ataun anorganik , dan mineral darisubstratnya. Ada juga fungi yang dapat mensintesis vitamin-vitamin yang dibutuhkan dan perkembanh biakan sendiri sehingg harus mendapatkandari cubstrat, misalkan thiamin dan biotin.
Hifa dapat di bedakan menjadi tiga kelompok
1.      nonseptate
2.      septate dengan sel berinti banyak
3.      miselium bersepta (septate mycelium)  berinti satu



  


b.      Reproduksi jamur

Secara alamiah fungi berkembang biak dengan berbagai cara,baik secara aseksual dengan pembelahan, penguncupan ataupembentukan spora, dapat pula secara seksual dengan peleburan nucleusdari dua sel induknya.
ü  Reproduksi aseksual
Reproduksi asek sual pada jamur di sebut juga reproduksi somatic,reproduksi ini dapat terjadi dengan:
1.      Pembelahan sel sel somatic sehingga menghasilkan sel sel anak yang sama dengan se induknya
2.      Membentuk kuncup ( budding) dari sel sel somatic atau spora spora setiap kuncup merupakan Pertumbuhan kecil atau tunas dari sel sel induk yang kemudian berkembang menjadi individu baru.
3.      Fragmentasi,atau pelepasan sel hifa, yang mana setiap fragmen akan tumbuh menjadi individu baru.
4.      Pembentukan spora
 Pada pembelahan, suatu sel membagi diri untuk membentuk dua sel anak yang serupa. Pada penguncupan, suatu sel anak tumbuh dari penonjolan kecil pada sel inangnyaSpora aseksual, yang berfungsi untuk menyebarkan spesiesdibentuk dalam jumlah besar. Ada banyak macam spora aseksual yaitu :

1.      Sporangiospora.
Spora bersel satu ini terbentuk di dalam kantungyang disebut sporangium di ujung hifa khusus (sporangiosfor).
2.      Konidiospora atau konidium.
Konidium yang kecil dan berselsatu disebut mikrikonidium. Konidium yang besar lagi bersel banyak dinamakan makrokonidium. Konidium dibentuk di ujungatau di sisi suatu hifa
3.      Oidium atau artrospora.
Spora bersel satu ini terbentuk karenaterputusnya sel-sel hifa.
4.      Klamidospora.
Spora bersel satu yang berdinding tebal ini sangatresisten terhadap keadaan yang buruk, terbentuk dari sel-sel hifasomatic
5.      Blastospora.
Tunas atau kuncup pada sel-sel khamir disebutblatospora.

ü  Reproduksi seksual
Reproduksi secara seksual pada jamur melalui kontak gametangium dan konjugasi. Kontak gametangium mengakibatkan terjadinya singami, yaitu persatuan sel dari dua individu. Singami terjadi dalam dua tahap, tahap pertama adalah plasmogami (peleburan sitoplasma) dan tahap kedua adalah kariogami (peleburan inti). Setelah plasmogami terjadi, inti sel dari masing-masing induk bersatu tetapi tidak melebur dan membentuk dikarion. Pasangan inti dalam sel dikarion atau miselium akan membelah dalam waktu beberapa bulan hingga beberapa tahun. Akhimya inti sel melebur membentuk sel diploid yang segera melakukan pembelahan meiosis.

Bermacam macam cara reproduksi seksual yaitu:
1.      Kopulasi gamet,yaitu peleburan sel sel kelamin yang salah satu atau ke dua duanya dapat bergerak
2.      Kopulasi gamet-gametangia.bila dua gametangia berdekatan dan bersentuhan,maka inti gamet jantan dapat masuk ke dalam gametangia betina melalui sebuah pori atau pembuluh fertilisasi.
3.      Kopulasi gametangia, dua gametangia atau protoplasmanya melebur menjadi satu sehingga menghasilkan zigot yang dapat berkembang menjadi spora.
4.      Kopulasi somatic,yaitu peleburan sel sel somatic dan sel sel vegetative.
5.      Spermatisasi,penggabungan dari spermatium (jamak: spermatia) dengan suatu bentuk betina.selama terjadinya plasmogami,spermatium dapat mengosongkan isinya dan dapat masuk ke dalam bentuk betina

Spora seksual, yang dihasilkan dari peleburan dua nucleus.Terbentuk lebih jarang, lebih kemudian dan dalam jumlah yang lebihsedikit dibandingkan dengan spora aseksual. Ada beberapa tipe sporaseksual :
1.       Askospora.
Spora bersel satu ini terbentuk di dalam pundi ataukantung yang dinamakan askus askus
2.       Basidospora.
Spora bersel satu ini terbentuk di atas strukturberbentuk gada yang dinamakan basidium.
3.      Zigospora.
Zigospora adalah spora besar berdinding tebal yangterbentuk apabila ujung-ujung dua hifa yang secara seksual serasi,disebut juga gametangia.
4.      Oospora.
Spora ini terbentuk di dalam struktur betina khususyang disebut ooginium. Pembuahan telur atau oosfer, oleh gamet jantan yang terbentuk di dalam anteredium menghasilkan oospora.

   




2.3  Fisiologi jamur
Fungi dapat lebih bertahan dalam keadaan alam sekitar yang tidak menguntungkan atau ekstrim. Sebagai contoh, khamir dan kapang dapat tumbuhdalam suatu substrat atau medium berisikan konsentrasi gula yang dapatmenghambat pertumbuhan kebanyakan bakteri. Inilah sebabnya mengapaselai, manisan dapat di rusak oleh kapang tetapi tidak oleh bakteri.Demikian pula, khamir dan kapang umumnya dapat bertahan terhadapkeadaan yang lebih asam dari pada kebanyakan mikroba lainnya.Khamir merupakan mikroorganisme fakultatif, artinya merekadapat hidup dalam keadaan aerobik maupun anaerobik. Kapang adalahmikrorganisme aerobik sejati. Fungi dapat tumbuh dalam kisaran suhuyang luas, dengan suhu optimum bagi kebanyakan spesies saprofitik dari22 sampai 30C, spesies patogenik mempunyai suhu ptimum lebih tinggi,biasanya 30 sampai 37C. Beberapa fungi akan tumbuh pada ataumendekati 0° C dan dengan demikian dapat menyebabkan kerusakanpada daging atau sayur mayur dalam penyimpanan dingin.
Pertumbuhan jamur di pengaruhi oleh beberapa factor lingkungan:
1.      Factor air
Umumnya jamur membutuhkan kadar air yang lebih rendah di bandingkan dengan bacteria sehinnga makanan makanan yang di keringkan akan lebih banyak di rusak oleh jamur dari pada bacteria.
2.      Factor ke asaman ( Ph)
Pada umumnya jamur dapat tumbuh di lingkungan yang pH nya berkisar  antara 2 sampai 8,5,akan tetapi lebih suka hidup pada suasana asam
3.      Factor suhu
Kebanyakan jamur dapat tumbuh pada suhu antara 25-40 C ( mesofilik) dan paling baik fertumbuhanya pada suhu optimum sekitar 25- 35 C atau sama dengan suhu kamar.akan tetapi ada beberapa jamur yang dapat tumbuh baik pada suhu 35-37 C,misalnya aspergillus sp
4.      Factor oksigen
Berdasarkan kebutuhan mikroorganisme akan oksigen dalam proses respirasinya,maka mikroorganisme dapat di bedakan menjadi empat golongan yaitu aerobic,an aerobic,fakultatif anaeribok dan mikroaerofilik
5.      Factor makanan atau substrat
Substrat yang di bituhkan mikroorganisme untuk kelangsungan hidupnya, berhubungan erat dengan susunan kimianya yang berupa protein,karbohidrat,asam nukleat,mineral mineral serta unsure unsure seperti N,S,C,P,Ca,Fe,Mg,dan Mn.umunya jamur dapat menggunakan banyak sumber makanan dari senyawa kimia yang sederhana sampai yang komplek sebagian jamur mempunyai enzim peftinase ,amylase, protease dan lifase untuk mengolah makanannya
6.      Factor inhibitor
Makan yang terdapat di alam kadang kadang mengandung senyawa atau zat penghambat Pertumbuhan mikroorganisme seperti asam benzoate yang terdapat di dalam buah tanaman tertentu zat lan yang dapat menghambat Pertumbuhan jamur adalah senyawa propina yang biasanya di gunakan dalam pembuatan roti agar dapat menghambat Pertumbuhan jamur.ada beberapa jamur tertentu yang dapat menghasilkan semacam zat penghambat Pertumbuhan mikro organism lainya yang di kenal sebagai anti biotic, misalnya : penesilin.

2.4  Klasifikasi jamur
Seperti yang telah Anda pelajari sebelumnya, bahwa berbagai macam jamur mempunyai ciri-ciri seperti spora seksual dan struktur tubuh buah dengan tahap-tahap seksual dalam daur hidupnya
Taksonomi jamur menurut rekomendasi dari “ committee international rules of nomenclature” yang antara lain di sebutkan bahwa berbagai macam takson mempunyai ahiran sebagai berikut:
Division                 : berahiran  mycota
Sub division          : berahiran mycotina
Cllas                      : berahiran mycetes
Sub class               :berahiran mycetidae
Ordo                      : berahiran ales
Familia                  : berahiran aceae

Jamur di bedakam menjadi 7 class
1.      MYXOMYCOTINA (Jamur lendir)

Myxomycotina merupakan jamur yang paling sederhana.

Reproduksi : secara vegetatif dengan spora, yaitu spora kembara yang disebut myxoflagelata.
Class myxomycotiana terdiri dari subclass
ü  Ceratiomycomycetidae
ü  Myxogastromycetidae
ü  Stemonitomycetidaee

2.      Ascomycetes
Kelompok fungi ini disebut fungi kantong, karena ada organ askus (pembentuk spora) di dalam tubuhnya yang disebut askokarp. Bentuk askokarp ini seperti kantong atau wadah. Reproduksi kelompok ini dapat dilakukan secara generatif dan vegetatif. Secara generatif dengan askospora, yang diproduksi di dalam askus. Sementara itu reproduksi secara vegetatif dilakukan dengan cara membentuk konidiospora, yaitu spora yang dihasilkan secara berantai pada ujung hifa. Selain itu, beberapa ascomycota berkembang biak dengan tunas. Tunas terbentuk dari percabangan sel. Setelah semua bagian sel terbentuk, tunas melepaskan diri dari induknya. Contohnya, Penicillium notatum, digunakan dalan pembuatan antibiotik penisilin, dan Saccaromyces cereviceae, yang disebut khamir, karena bersel tunggal dan digunakan untuk membuat roti dan tape.

Ascomycetes terdiri dari sub class
ü  hemiascomycetidae
ü  plectomycetidae
ü  hymenoscomycetidae
ü  laboulbeniomycetidae
ü  loculoascomycetidae


3.      Basidiomycetes
Kelompok Basidiomycetes umumnya memiliki tubuh makroskopis yang disebut basidiokarp. Di dalam basidiokarp terdapat basidium penyangga spora yang disebut basidiospora. Cara perkembangbiakan secara generatif dilakukan oleh konidiospora. Contohnya: Ganoderma sp.

 Basidiomycetes  terdiri dari sub class

ü  Holobasidiomycetidae
ü  Phregmobasidiomycetidae
ü  Teliomycetidae

4.      Zygomycetes
Zygomycetes disebut juga fungi zigot, karena memiliki zigospora sebagai alat reproduksi generatif dan spora aseksual (sporangiospora) sebagai alat reproduksi vegetatif. Kelompok kapang ini memiliki hifa yang tidak bersekat. Cendawan kelompok Zygomycetes banyak mempunyai nilai ekonomi penting. Cendawan ini ada yang digunakan untuk bahan produksi makanan dan industri asam organik . Contohnya: Rhizopus oryzae (kapang tempe) dan Rhizopus stolonifer (kapang roti). Akan tetapi, kelompok fungi ini juga dapat menyebabkan membusuknya buah pear, stroberi dan ubi. Bahkan beberapa di antaranya menjadi parasit pada hewan.

Zygomycetes terdiri dari sub class
ü  Zygomycetes
ü  trichomycetes

5.      Deuteromycota
Nama lainnya Fungi Imperfecti (jamur tidak sempurna) dinamakan demikian karena pada jamur ini belum diketahui dengan pasti cara pembiakan secara generatif.
Contoh : Jamur Oncom.
Deuteromycota  terdiri dari sub class
ü  Blastomycetidae
ü  Coelomycetidae
ü  hyphomycetidaes


Contoh  contoh jamur                       
1.      Synchytrium ( class chytridiomycetes)

Lebih dari  100   anggota dari genus ini   hidup sebagai parasit  pada tumbuhan bunga ,banyak juga spesies spseies yang  tidak merusak  tumbuhan inang, akan tetapi mempengaruhi Pertumbuhan abnormal  shingga membentuk bisul bisul pada daun  batang dan buah.

synchytrium endobioticumjamur ini merupakan parasit yang berbahaya bagi tumbuhan  kentang yang dapat meyebabkan  penyakit kutil.


  

2.      Saprolegnia (class oomycetes)
Pesies-spesies saprolegnia biasa terdapat di dalam tanah dan di air tawar sehingga  di sebut sebagai jamur air,hidupnya sebagsai saprifit pada sisa-sisa tanaman atau hewan yang membusuk
Contoh: saprolegnia ferax dan saprolegnia parastica dapat meyebabkan penyakit pada ikan beserta telurnya tubuh jamur ini terdiri dari dua tipe hifa yaitu:
ü  Hifa rhizoid yang dapat menembus lapsan –lapisan dari nutriensehinnga dapat meyerapnya
ü  Hifa yang bercabang pada hifa yang bercabang ini terlihat bentuk alat perkembangbiakanya.


Gambar saprolegnia parastica
3.      Schizosaccharomyces ( class ascomycetes)
Semua yeast yang berkembang biak dengan membelah diri termasuk genus schizosaccharomyces.spesies yang paling di kenal adalah schizosacchomyces octosporus yang dapat di isolasi dari madu,sel- sel berbentuk bulat,berinti satu dan haploid.


 
Gambar schizosacchomyces octosporus

4.      Filobasidiella ( class basidiomycetes)
Basidiomycetesterdiri dari 1200 spesies, Jamur Cryptococcus neoformans biasanya tinggal di tanah tetapi juga ditemukan di merpati kotoran, Kriptokokosis adalah penyakit opotunis sistemik yang disebabkan oleh ragi Cryptococcus neoformans yang dapat menimbulkan kelainan pada kulit, paru dan meningtis.

5.      Aspergilus niger  ( class deuteromycetes)
merupakan fungi dari filum ascomycetes yang berfilamen, mempunyai hifa berseptat, dan dapat ditemukan melimpah di alam. Fungi ini biasanya diisolasi dari tanah, sisa tumbuhan, dan udara di dalam ruangan.






6.      Penicillium ( class deuteromycetes)
enicillium  merupakan salah satu fungi (jamur) yang berasal dari kelas Deuteromycetes. Secara umum Penicillium dapat tumbuh di mana-mana di alam, beberapa diantaranya dapat menyebabkan pembusukan atau kerusakan lain pada buah-buahan, sayur-sayuran, biji-bijian dan rumput-rumputan.
Pada Penicillium terdapat pendukung konidia yang bercabang-cabang, tersusun sedemikian rupa sehingga bentuknya seperti susunan sapu lidi. Cabang-cabang kecil dari pendukung konidia disebut sterigma. Ditinjau dari segi ekonomi, Penicillium juga penting artinya bagi kehidupan manusia karena banyak digunakan dalam praktek, misalnya Penicillium regouforti dan Penicillium camemberti merupakan odonan yang dapat meningkatkan mutu keju.
Penicillium banyak terdapat pada bahan bahan organic dan sebagai sapporofit , misalnya sebagai berikut:
ü  Penicillium notatum dan Penicillium chrysogenum penghasil zat antibiotic.
ü   Penicillium camneberti dan Penicillium reguefort, dimafaatkan untuk meningkatkan kualitas keju.
ü   Penicillium itanicum, dan Penicillium digitatum perusak buah jeruk.
ü    Penicillium ekspansum, menyebabkan buah apel membusuk ditempat penyimpanan.
ü  Penicillium islandicum, merusak beras sehingga berubah warna sehingga menjadi kuning.

Gambar  Penicillium sp

7.      Rhyzopus (class zygomycetes)
Rhizopus merupakan kapang dari filum Zygomycota yang banyak menghasilkan enzim protease. Rhyzopus banyak ditemui di tanah, buah, dan sayuran yang membusuk, serta roti yang sudah lama.[1]
R. oligosporus termasuk dalam Zygomycota yang sering dimanfaatkan dalam pembuatan tempe dari proses fermentasi kacang kedelai, karena R. oligosporus yang menghasilkan enzim fitase yang memecah fitat membuat komponen makro pada kedelai dipecah menjadi komponen mikro sehingga tempe lebih mudah dicerna dan zat gizinya lebih mudah terserap tubuh. Fungi ini juga dapat memfermentasi substrat lain, memproduksi enzim, dan mengolah limbah. Salah satu enzim yang diproduksi tersebut adalah dari golongan protease

8.      Neurospora sitophila ( class zygomecetes )
Dikenal pula dengan nama ilmiahnya Neurospora sitophila (dahulu Monilia sitophila).  Nama Neurospora berasal dari kata neuron (= sel saraf), karena guratan-guratan pada sporanya menyerupai bentuk akson.   Jamur oncom termasuk dalam kelompok kapang (jamur berbentuk filamen).  Sebelum diketahui perkembangbiakan secara seksualnya, jamur oncom masuk ke dalam kelompok Deuteromycota, tetapi setelah diketahui fase seksualnya (teleomorph), yaitu dengan pembentukan askus, maka jamur oncom masuk ke dalam golongan Ascomycota.


9.      Mucor ( class zygomycetes)
Mucor adalah mikroba genus dari sekitar 3000 spesies cetakan umumnya ditemukan di tanah , sistem pencernaan , tanaman permukaan, dan busuk sayuran Deskripsi Koloni jamur genus ini biasanya putih krem atau abu-abu dan cepat tumbuh. Koloni pada medium kultur yang dapat tumbuh beberapa sentimeter tingginya. Koloni tua menjadi cokelat abu-abu dalam warna karena perkembangan spora. Mucor spora atau sporangiospores dapat sederhana atau bercabang dan membentuk apikal, globular sporangia yang didukung dan ditinggikan oleh kolom berbentuk Columella . Mucor spesies dapat dibedakan dari cetakan dari genera Absidia , Rhizomucor , dan Rhizopus oleh bentuk dan penyisipan Columella, dan kurangnya rhizoids . Beberapa spesies Mucor menghasilkan chlamydospores . Reproduksi Selama reproduksi aseksual, sporangiophores hifa ereksi terbentuk. Ujung sporangiophore membengkak untuk membentuk sporangium bulat yang berisi uninucleate, sporangiospores haploid. Sebuah perpanjangan dari sporangiophore yang disebut sporangium menjorok ke dalam Columella. Dinding sporangium yang mudah pecah untuk melepaskan spora, yang berkecambah siap untuk membentuk miselium baru pada substrat yang sesuai. Selama reproduksi seksual, strain yang kompatibel bentuk singkat, hifa khusus yang disebut gametangia. Pada titik di mana dua komplementer sekering gametangia, berdinding tebal, zygosporangium bola berkembang. Zygosporangium biasanya berisi zygospore tunggal. Nuklir karyogami dan meiosis (rekombinasi seksual) terjadi dalam zygospores, yang dianggap berumur panjang dan tahan terhadap kondisi buruk. Mereka mungkin berkecambah membentuk hifa atau sporangium yang. Mucor meliputi baik homothallic (self-kompatibel) dan heterothallic spesies. signifikansi klinis Sebagian besar spesies Mucor tidak dapat menginfeksi manusia dan endotermik hewan karena ketidakmampuan mereka untuk tumbuh dalam lingkungan yang hangat dekat dengan 37 derajat Celcius. Spesies tahan panas seperti Mucor indicus kadang-kadang menyebabkan oportunistik, dan sering cepat menyebar, necrotizing infeksi yang dikenal sebagai zygomycosis .

 

10.  Candida ( class deuteromycetes)
candidaadalah spesies cendawan patogen dari golongan deuteromycota. Spesies cendawan ini merupakan penyebab infeksi oportunistik yang disebut kandidiasis pada kulit, mukosa, dan organ dalam manusia. Beberapa karakteristik dari spesies ini adalah berbentuk seperti telur (ovoid) atau sferis dengan diameter 3-5 µm dan dapat memproduksi pseudohifa. Spesies C. albicans memiliki dua jenis morfologi, yaitu bentuk seperti khamir dan bentuk hifa. Selain itu, fenotipe atau penampakan mikroorganisme ini juga dapat berubah dari berwarna putih dan rata menjadi kerut tidak beraturan, berbentuk bintang, lingkaran, bentuk seperti topi, dan tidak tembus cahaya.[4] Cendawan ini memiliki kemampuan untuk menempel pada sel inang dan melakukan kolonisasi.



a.       Efek ekonomi jamur
Jamur mempunyai karakteristik fisiologi  yang erat dengan kepentingan ekonomi manusia karena:
a.       Jamur bias tumbuh lebih baik dalam suasana asam yang mempunyai derajat keasaman (Ph) yang mana kondisi ini terlalu asam bagi Pertumbuhan kebanyakan bacteria
b.      Kebanyak an jamur  bersifat aerobic
c.       Kebanyakan jamur lebih tahan terhadap tekanan osmotic di bandingkan bakteri
d.      Jamur mempunyai kemampuan tumbuh pada substansi dengan kelembapan yang sangat rendah
e.       Jamur membutuhkan lebih sedikit nitrogen untuk Pertumbuhan di bandikan bakteri


1.      Efek ekonomi yang menguntungkan dan efek yang merugikan dari jamur

1.      Zygomycota 
             Menguntungkan :
No
Jamur
Peranan
1
Mikroriza
yaitu jamur yang hidup bersimbiosis mutualisme dengan akar tanaman tingkat tinggi.
2
Mucor javanicus
pembuatan ragi tape
3
Mucor mucedo
pembuatan ragi tape
4
Rhizopus oryzae
untuk membuat tempe
          Merugikan :
No
Jamur
Penyebab
1
Phytophtora infestans
parasit pada daun kentang





2.      Ascomycota
           Menguntungkan :
No
Jamur
Peranan
1
Aspergillus niger
untuk menjernihkan sari buah
2
Aspergillus oryzae
digunakan untuk melunakkan adonan roti
3
Aspergillus sojae
pembuatan kecap
4
Aspergillus wentii
digunakan untuk pembuatan kecap, tauco, sake, dan asam oksalat
5
Neurospora crassa
jamur oncom digunakan untuk membuat oncom.
6
Neurospora sitophila
pembuatan oncom
7
Penicillium camemberti
meningkatkan kualitas keju
8
Penicillium chrysogenum
penghasil zat antibiotic(penisilin)
9
Penicillium notatum
penghasil zat antibiotic(penisilin)
10
Penicillium roqueforti
meningkatkan kualitas keju
11
Saccharomyces cerevisiae
Ada dalam ragi, dimanfaatkan untuk membuat roti, tape, dan bir.
12
Saccharomyces ellipsoideus
untuk memfermentasikan buah anggur menjadi anggur minuman
13
Saccharomyces tuac
mengubah air nira menjadi tuak

            Merugikan :
No
Jamur
Penyebab
1
Aspergillus nidulans
parasit pada telinga menyebabkan automikosis
2
Penicillium digitatum
perusak buah jeruk
3
Penicillium expansum
buah apel membusuk di tempat penyimpanan
4
Penicillium islandium
merusak beras sehingga berubah menjadi berwarna kuning
5
Penicillium italicum
perusak buah jeruk



3.      Basidiomycota 
           Menguntungkan :
No
Jamur
Peranan
1
Auricularia polytricha
jamur kuping, enak dimakan
2
Ganoderma aplanatum
digunakan untuk obat-obatan atau Ganoterapi
3
Lentinus edodes dan
untuk di konsumsi
4
Shitake
untuk di konsumsi
5
Pleurotes
jamur kayu, enak dimakan

6
Volvariella volvacea
jamur merang , untuk dikonsumsi
           Merugikan :
No
Jamur
Penyebab
1
Amanita muscaria
menghasilkan toksin muskarin yang dapat membunuh lalat
2
Amanita phalloides
bersifat beracun , menyebabkan gangguan hati, ginjal dan jantung
3
Puccinia graminis
menyebabkan bercak-bercak pada daun

4.      Deuteromycota
            Menguntungkan :
No
Jamur
Peranan
1
Aspergillus oryzae
digunakan untuk melunakkan adonan roti
2
Aspergillus wentii
digunakan untuk pembuatan kecap, tauco, sake, dan asam oksalat
3
Monilia sitophyla
pembuatan oncom
4
Tolypocladium inflatum
obat untuk menekan reaksi kekebalan
            Merugikan :
No
Jamur
Penyebab
1
Aspergillus flavus
penyebab penyakit kanker hati
2
Aspergillus fumigatus
penyebab infeksi saluran pernapasan pada manusia
3
Culvularia
saprofit atau parasit pada tumbuhan
4
Epidermophyton
penyakit kurap
5
Epidermophyton floocossum
penyebab penyakit kaki atlet
6
Fusarium oxysporum
menyebabkan penyakit layu pada tanaman kentang, tomat dan cabai
7
Microsporum
penyakit kurap
8
Tinea versicolor
penyebab panu
9
Trichophyton
penyakit kurap
10
Trichophyton
saprofit atau parasit pada tumbuhan

0 komentar:

Online Job for All. Work from home computer.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger.....